Ghiboo.com - Suatu hal yang normal tubuh mengeluarkan keringat. Cara ini dilakukan untuk mengatur suhu tubuh dan membuang racun.
Tapi, bagaimana kalau kelenjar keringat bekerja super aktif? Kondisi yang dinamai hiperhidrosis ini membuat tubuh memproduksi keringat secara berlebihan.
Anda tak perlu terlalu panik. Ada cara mudah untuk mengatasinya. Salah satunya melalui memperbaiki pola makan.
Yogurt. Sebagai sumber kalsium, yogurt dapat membantu mengurangi produksi keringat. Kalsium juga bertindak sebagai pengatur suhu tubuh.
Gandum. Vitamin B kompleks dalam gandum diperlukan untuk metabolisme tubuh. Faktor internal, seperti metabolisme tubuh, merupakan penyebab keringat.
Tomat. Tomat merupakan buah yang sarat dengan antioksidan yang membantu menghilangkan racun yang menyebabkan tubuh berkeringat berlebihan. Selain itu, kandungan vitamin, kalium dan magnesium juga akan bekerja sama mengurangi produksi keringat berlebihan.
Semangka. Buah kaya air ini memiliki kandungan vitamin B kompleks yang tinggi. Vitamin B kompleks sangat penting dalam membantu menghentikan keringat berlebihan.
1 comments:
Good
Post a Comment